Aplikasi KasirManajemen kasir adalah salah satu pengelolaan yang diperlukan ketika Anda memiliki banyak outlet usaha di berbagai tempat. Inti dari pengelolaan kasir adalah melakukan pengecekan hasil penjualan berdasarkan laporan oleh kasir. Dari laporan ini, pemilik usaha bisa mengetahui secara real hasil pendapatan dan penjulan produk selama waktu tertentu misalnya perminggu maupun perbulan.

Kabar baiknya, sekarang ini sudah ada aplikasi kasir yang membantu pemilik usaha melakukan pemantauan hasil penjualan oleh kasir dengan cara yang mudah dan cepat. Aplikasi kasir ini merupakan bentuk pengembangan dari system kasir yang masih dilakukan secara manual agar proses pengecekan bisa dilakukan lebih efisien dan ringkas.

Seperti apasih aplikasi kasir itu? Dan seberapa membantu untuk pemilik usaha?

Aplikasi Kasir

Banyak orang yang masih awam dengan aplikasi kantor dan bisnis jenis ini, namun percayakah Anda ini adalah aplikasi yang bisa membantu dalam pengelolaan bisnis Anda, terutama untuk Anda yang memiliki banyak outlet usaha.

Aplikasi kasir adalah program pengelolaan kasir secara cloud yang memiliki kemampuan integrasi. Sehingga kondisi atau data dari kasir bisa dipantau dengan mudah secara online oleh orang yang berwenang, misalnya supervisor maupun owner bisnis.

Aplikasi kasir juga memuat berbagai menu penting seperti identitas kasir, jumlah penjualan produk dalam sehari, stock produk, jumlah pendapatan sampai dengan laporan penjualan.

Dengan data di atas, pemantauan kasir akan lebih mudah dilakukan, bisa online dan terintegrasi, pelaporan tidak lagi manual.

Penggunaan Aplikasi Kasir

Aplikasi kasir bisa digunakan untuk program pengelolaan pembayaran konsumen dan juga alat pemantauan dari kasir yang umum dilakukan oleh owner maupun supervisor.

1. Dari Sisi Kasir

Aplikasi kasir mudah digunakan untuk pengelolaan pembayaran konsumen secara digital yang bisa diakses menggunakan perangkat apa saja, seperti smartphone, desktop sampai dengan tablet. Pembayaran konsumen ini juga bisa disambungkan dengan perangkat pencetak seperti printer kasir sehingga bisa langsung mencetak nota untuk konsumen. Baca Artikel : Mengatur Kas Perusahaan

2. Dari Sisi Pengelola

Pengelola kasir atau yang kita tahu sebagai owner maupun supervisor bisa menggunakan aplikasi kasir untuk pemantauan kepada seluruh kasir outlet. Dalam hal ini, pengelola kasir bisa memantau semua informasi kasir secara online dengan mudah dan bisa diakes menggunakan berbagai perangkat baik mobile maupun desktop.

Fitur inilah yang tidak dimiliki oleh kasir konvensional yaitu integrasi pengguna, sehingga fitur ini yang membuat aplikasi kasir lebih memudahkan dari efektif dipilih daripada kasir konvensional.

Aplikasi kasir ini bisa digunakan dua pihak sehingga memberikan kemudahan yang tidak dimiliki kasir konvensional. Aplikasi kasir merupakan bentuk pengembangan yang sesuai dengan kondisi industri saat ini yang serba online dan digital.

Apa Bedanya Aplikasi Kasir dengan Program Kasir Konvensional

Pernah kah Anda menggunakan system kasir konvensional dimana proses pengelolaan kasir dilakukan secara ofline sehingga program yang digunakan belum memiliki kemampuan integrasi. Penggunaan aplikasi kasir selain memberikan kemudahan karena bisa diintegrasikan juga memberikan informasi penting seperti stock dan laporan kasir secara otomatis.

Beberapa perbedaaan aplikasi kasir dan kasir konvensional akan kami sajikan dalam bentuk tabel

Tabel Perbedaan Kasir Konvensional dan Aplikasi Kasir

Dari perbedaan di atas, Anda bisa menilai bagaimana penggunaan dan karakter dari masing-masing alat kasir untuk kemudian bisa dibandingkan mana yang tepat untuk kasir bisnis Anda. Mana yang Anda pilih?

Apasih Kelebihan Aplikasi Kasir?

Membicarakan tentang kelebihan aplikasi kasir, pikiran akan langsung terarah pada kemudahan yang didapatkan sebab bisa saling terhubung dan diakses dengan internet. Namun masih ada kelebihan lain yang perlu Anda ketahui dari penggunaan aplikasi kasir ini, beberapa diantaranya adalah

1. Akses Integrasi

Kelebihan yang paling utama dari penggunaan aplikasi kasir adalah akses integrasi kepada dari admin kasir ke super admin yang bisa dipegang oleh supervisor dan owner sehingga semua data akan di pantau secara real time.

Baca Artikel : Reimburse, Gimana Sih Pengelolaanya dalam Kantor?

Selain memudahkan pemantauan dari jarak jauh, system integrasi ini cukup bisa menekan angka kecurangan oleh kasir sehingga hasilnya pengelolaan keuangan bisa real time sehingga hasil laporan juga sesuai dengan hasil di lapangan.

2. Kompatibel Untuk Berbagai Perangkat

Selagi punya akses masuk aplikasi, maka kasir Anda bisa masuk dalam aplikasi menggunakan perangkat apa  saja, dari desktop sampai dengan mobile. Sehingga jika perangkat rusak, data di dalamnya tidak akan bisa hilang karena sudah tersimpan dengan baik.

Aplikasi kasir yang cukup fleksibel ini, tidak hanya berpaku pada satu tempat saja sehingga dimanapun bisa akses data kasir dengan baik.

Untuk superadmin juga bisa memantau update data kasir secara online dimana saja dan kapan saja, dari satu tempat bisa memantau semua informasi kasir semua outlet.

3. Terhubung dengan Perangkat yang Dibutuhkan

Selanjutnya aplikasi kasir juga mudah digunakan karena bisa terhubung untuk berbagai perangkat keras untuk kasir misalnya scanner dan printer. Scaner untuk mendeteksi kode produk sehinga otomatis produk akan langsung teridentifikasi. Uniknya hubungan dengan perangkat pendukung ini sudah bisa dilakukan menggunakan Bluetooth sehingga bisa akses tanpa kabel.

Baca Artikel : Rekomendasi Aplikasi Untuk Mempermudah Kerja Hrd

4. Sajian Laporan dan Grafik

Menggunaan aplikasi kasir ini selain menyajikan laporan dalam waktu tertentu juga menghadirkan grafik sehingga proses penyajian data lebih mudah dimengerti. Hal ini tidak dimiliki oleh mesin kasir konvensional, inilah yang menjadi kelebihan dari aplikasi kasir.

Beberapa kelebihan aplikasi kasir ini dikembangkan untuk memudahkan kerja pengelolaan keuangan dan kasir pelaku usaha sehingga pengelolaan tidak lagi manual. Dengan system integrasi dan internet pemantauan laporan lebih mudah dan laporan kasir tidak lagi dibuat manual yang menghabiskan waktu.

Aplikasi Kasir : Kantor Kita

Kantor Kita sekarang hadir dengan fitur baru yaitu aplikasi kasir yang memudahkan pengelola bisnis seperti Anda untuk memantau admin kasir peroutlet dengan mudah dan cepat. Hadir dengan banyak fitur seperti

  1. Multiple admin kasir yang bisa digunakan untuk banyak kasir
  2. Support untuk berbagai perangkat kasir
  3. Bisa digunakan untuk berbagai perangkat
  4. Sajian grafik dan laporan keuangan kasir
  5. Visual yang menarik

Kelola bisnismu dengan bantuan aplikasi Kasir Kantor Kita, pantau kasir dengan mudah dan modern buat kerja Anda dan kasir lebih efisien. Konsultasi bisa dilakukan dengan kontak kantor kita.