Tips Sehat Bekerja Di Depan Laptop Selama Work From Home

0
1995
Tips Sehat Bekerja Di Depan Laptop Saat Work From Home
Tips Sehat Bekerja Di Depan Laptop Saat Work From Home

Tips Sehat Bekerja Di Depan Laptop Selama Work From Home – Siapa sih yang pengen berada di laptop seharian? Mengerjakan seabrek tugas yang diberikan oleh atasan bahkan ketika kalian sangat ingin untuk mengerjakan tugas itu. Secinta-cintanya kalian sama pekerjaan, dijamin bakal ada waktunya buat kalian capek mengerjakan tugas kantor di depan laptop. Yay or nay? So, here some tips for you guys biar tetap bertahan di depan laptop selama work from home:

Work From Home di Tengah Wabah Corona

Jadi, apa nih pendapat kalian tentang work from home selama wabah corona? Yups, ada enak ngga enaknya lah ya pastinya. Work from home di tengah wabah corona tentu membuat sebagian orang merasakan euphoria karena lelahnya bekerja di kantor, namun juga tak sedikit yang mengeluh karena gagal berkonsentrasi dan produktivitas kerja yang menurun karena suasana kantor yang berbeda dengan suasana rumah.

Berbagai pekerjaan harus diselesaikan dalam waktu yang lebih singkat untuk menyelesaikan beberapa proyek yang sudah dijalankan dan membuat proyek yang bener-bener bisa mempertahankan kondisi perekonomian perusahaan yang diguncang akibat wabah corona. It’s not easy, tapi work from home memang memberikan beberapa pelajaran di tengah wabah ini, misalnya memanajemen waktu agar tahu kapan waktu untuk quality time bersama keluarga dan waktu untuk bekerja. Ambil hikmahnya ya guys!

Pekerjaan Kantor Selama Work From Home

Siapa bilang pekerjaan kantor semakin dikit selama work from home? Ya emang sih, beberapa pasti mengalami hal tersebut karena sebagian pekerjaan mereka harus berada di kantor, misalnya bagian office boy yang biasa membuatkan minuman untuk bos. Tapi melakukan work from home yang belum pernah dilakukan sebelumnya memang perlu beberapa penyesuaian bagi para pekerja kantor. Contohnya seperti koneksi internet yang stabil, menjalankan pekerjaan di tengah-tengah keluarga, membunuh rasa mager, and many more. Selain itu, semakin menumpuknya pekerjaan karena koordinasi dan komunikasi yang harus stabil via online juga jadi hal yang sangat mungkin terjadi. Efeknya ya harus stay di depan laptop no matter what. Haduh, susah juga ya?

Baca :Solusi Work From Home (WFH): Pantau Absensi dan Kinerja karyawan

Tips Sehat Bekerja di Depan Laptop Selama Work From Home

Bertahan di depan laptop selama work from home sebenarnya kurang lebih sama seperti bekerja di kantor. Perlu ada sedikit kegigihan agar pekerjaan kantor selesai tepat waktu dan bahkan tidak menumpuk. Tapi, berada di depan laptop selama di rumah pasti beda rasanya. Rasa ingin berkumpul bersama keluarga padahal masih harus tetap bekerja. Atau mungkin kebosanan yang melanda karena suasana kantor yang produktif menjadi hancur ketika berada di rumah. So, gimana caranya bertahan di depan laptop selama work from home? Ini juga gampang banget.

Tips sehat bekerja  di depan laptop selama Work From Home adalah meletakkan barang atau kertas berisi tulisan yang paling kalian inginkan tapi masih logic buat dilaksanakan ketika di rumah aja. Contohnya, kalian pengen pesen go-food minuman boba. Nah, kalian harus menyelesaikan salah satu task biar kalian bisa makan nasi rawon itu, pasti bakal ketrigger buat menyelesaikan kan? Atau pengen banget rebahan sambil mainan hape. Yaudah selesaiin dulu and you’ll get the reward you want. Tapi jangan lupa untuk jaga mata dengan pakai kacamata anti radiasi dan mengistirahatkan mata dari laptop per 30 menit. Dari situ pula, kedisiplinan dan kegigihan kalian bakal terbentuk tanpa kalian sadari. So easy kan?

Nah, jadi gimana guys? Sebenernya gampang banget buat bertahan di depan laptop mengerjakan segala task kantor yang perlu diselesaikan bagi para pekerja kantor. Yang penting ada niat dan kegigihan buat berusaha. Segala pekerjaan jadi beres dan apa yang kalian inginkan pun terwujud. Sekali dayung, dua tiga pulau terlampaui, bukan?

Absensi tetap berjalan selama work from home dengan aplikasi absensi online. Aplikasi Kantor Kita, aplikasi absensi karyawan nomor 1 di Indonesia dengan fitur-fitur aplikasi yang mudah digunakan dan tentu saja semakin mempermudah mengurus administrasi karyawan Anda. Absensi dirumah tetap dapat dilakukan dengan cara memeberikan titik lokasi yang akan digunakan sebagai tempat bekerja. Menggunakan fitur task mempermudah Anda untuk memberikan tugas kepada karyawan dan memantau tugas yang dikerjakan. Segera download aplikasinya dan nikmati gratis 30 hari penggunaan.

Previous articleDengarkan Podcast Untuk Mengembalikan Semangat Selama Work From Home
Next articleMenjalankan Ibadah Puasa Ramadhan Selama Work From Home

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here