Jenis Olahraga Yang Patut Anda Lakukan Sebelum Bekerja

0
3352

Jenis Olahraga Yang Patut Anda Lakukan Sebelum BekerjaKegiatan sehari-hari yang padat memang membuat kita tidak bisa melakukan hal lainnya termasuk olahraga. Apalagi bagi yang bekerja yang mengharuskan pekerja pergi ke tempat kerjanya setiap hari atau yang dikenal dengan WFO. Setiap tempat kerja memberikan waktu kerja dimana selama waktu tersebut berjalan, pekerja diharuskan berada di ruang kerja.

Coba ingat-ingat, kapan terakhir kali anda berolahraga? Apabila jawaban anda lebih dari 3 bulan yang lalu, maka anda harus berhati-hati. Sebab kurang berolahraga dapat mendatangkan beragam penyakit.

Bagi anda yang sibuk bekerja, anda bisa mencoba trik yang satu ini. Ada gerakan ringan yang patut anda coba di pagi hari. Gerakannya sangat sederhana dan tidak memakan banyak tenaga serta waktu. Hal ini bisa anda jadikan rutinitas tanpa perlu takut ataupun khawatir akan terlambat sampai tempat kerja.

Namun sebelumnya, ketahui terlebih dahulu manfaat olahraga ringan sebelum bekerja. Siapa tahu bisa membangkitkan semangat anda untuk memulai rutinitas baru yang satu ini

 

Manfaat Olahraga Sebelum Bekerja 

Olahraga bukan hanya membuat tubuh jadi terasa lebih bugar. Olahraga di pagi hari memberikan beragam manfaat. Salah satunya adalah menciptakan mood yang meningkat selama seharian dan bekerja jadi lebih produktif karena daya kerja otak yang lebih meningkat.

manfaat olahraga untuk karyawan
manfaat olahraga untuk karyawan

Olahraga juga akan memberikan banyak manfaat di kemudian hari dalam jangka panjang. Sebab olahraga ampuh untuk memberikan efek secara keseluruhan pada tubuh. Olahraga juga berfungsi sebagai obat ajaib yang anda dapatkan dengan lebih mudah tanpa biaya mahal, namun olahraga kerap diabaikan sehingga dapat mendatangkan berbagai keluhan kesehatan.

Namun meskipun demikian, berapa pun usia anda, tidak ada kata terlambat untuk berolahraga. Ada bukti ilmiah juga yang menunjukkan bahwa aktivitas fisik dapat menjadikan anda mempunyai tubuh yang lebih sehat dan bahagia. Penelitian bahkan menunjukkan bahwa tubuh yang jarang digerakkan dengan olahraga dapat memberikan dampak yang lebih berbahaya dari obesitas.

Rekomendasi Artikel : 5+ Cara Mengatasi Stres Di Tempat Kerja

Jenis Olahraga Sebelum Bekerja

Anda bisa melakukan olahraga ini dengan atau tanpa alat. Sesuaikan saja dengan alat yang tersedia di rumah dan anda juga dapat menyesuaikan olahraga ini dengan waktu yang anda miliki sebelum berangkat kerja. Berikut ini beberapa jenis olahraga ringan yang dapat Anda lakukan sebelum bekerja:

1. Jogging

Jenis Olahraga Sebelum Bekerja
Jenis Olahraga Sebelum Bekerja

Anda hanya perlu waktu 30 menit untuk melakukan Jogging. Anda bisa melakukannya di luar rumah dengan berlari-lari kecil atau jalan kaki. Namun untuk permulaan, anda bisa mengawalinya dengan jalan kaki cepat lalu lanjutkan dengan berlari selama 30 menit. Beri jeda setiap 10 menit sekali. Jogging bermanfaat guna menjaga kesehatan jantung dan menjaga tekanan darah. Tubuh juga akan membakar kalori berkisar 140-295.

2. Latihan menggunakan barbel

Olahraga yang satu ini dapat anda lakukan dengan fleksibel dan bisa anda kombinasikan dengan beragam variasi gerakan seperti squat, lunge depan dan samping, lunge bicep curl, deadlift, dan sebagainya. Gerakan dengan barbel akan memberikan manfaat pada kekuatan jaringan otot, sistem peredaran darah juga akan terjaga, serta kalori hingga 110.

Artikel terkait : Yuk Stretching Di Kantor Mulai Dari Sekarang

3. Gerakan peregangan “cat camel stretch”

Untuk melakukan olahraga ini anda bisa mengawalinya dengan gerakan peregangan yang bertumpu pada kedua telapak tangan dan lutut. Lalu lekukkan punggung sampai anda dapat melihat area perut. Luruskan kembali punggung anda dan mendongakkan kepala sampai punggung anda melengkung. Sebaiknya anda lakukan gerakan ini sebanyak 4-5 kali sebelum bekerja.

4. Jumping jacks

Anda bisa memulai gerakan ini dengan berdiri dalam posisi tegap dan kedua kaki yang rapat. Lalu lompatlah sambil melebarkan kaki dan tangan. Setelahnya, anda perlu mengembalikan posisi tubuh ke posisi awal dan ulagi lagi. Anda perlu melakukan gerakan ini selama satu menit dengan menambahkan durasinya sedikit demi sedikit.

5. Gerakan yoga dasar

olahraga sebelum bekerja
olahraga sebelum bekerja

Masih menganggap yoga itu kuno? Meski terkesan klasik, yoga juga perlu anda lakukan guna melatih kekuatan dan kelenturan tubuh sebelum bekerja. Anda bisa mengawalinya dengan mencoba berbagai gerakan yoga dasar dan gerakan yang sederhana yaitu tree pose. Anda cukup lakukan yoga dengan berdiri satu kaki sambil mengangkat kaki yang lain. Kedua tangan anda harus berposisi seperti sedang bersedekap. Lalu tahanlah selama 1-2 menit. Jangan lupa untuk mengulanginya dengan bertumpu pada kaki anda yang satunya.

6. Hip abductor side lifts

Anda bisa melakukan jenis olahraga yang satu ini dengan berbaring menghadap ke samping kanan dengan tangan kanan terlipat dan menumpu kepala serta letakkan tangan kiri Anda di pinggang. Angkat secara perlahan kaki kiri Anda, lalu turunkan. Anda bisa mengulangi gerakan ini sebanyak 10-15 kali, kemudian lakukan kembali pada sisi tubuh sebelah kiri. Ketika mengangkat kaki, tetaplah menjaga pinggul anda tidak ikut bergerak.

Beberapa gerakan olahraga tersebut memberikan manfaat yang besar bagi kesehatan anda. Oleh karena itu jangan lupa untuk melakukannya sebelum bekerja. Bukan hanya menyehatkan sistem peredaran darah, gerakan-gerakan olahraga ini juga memberikan manfaat untuk memperbaiki postur tubuh yang terganggu karena terlalu lama duduk di kursi.

Kesimpulan 

Nah, apabila sudah terbiasa, anda dapat melanjutkannya dengan olahraga yang teratur. Apabila anda menjadikan olahraga sebagai rutinitas, kesehatan anda akan tetap terjaga setiap saat. Jaga kebuagaran diri dengan olahraga.

Sedangkan untuk menjaga performa kerja terutama untuk urusan absensi karyawan bisa dengan menggunakan aplikasi absensi. Aplikasi untuk karyawan yang memudahkan HR maupun karyawan melakukan absensi dengan mudah dan cepat.

Anda bisa menggunakan aplikasi absensi karyawan untuk absensi menggunakan Kantor Kita. Free demo bisa digunakan dalam waktu 15 hari secara gratis. Langsung saja daftar Kantor Kita dengan masuk di daftar kantor kita sekarang juga!

Sekian ulasan hari ini tentang Jenis Olahraga Yang Patut Anda Lakukan Sebelum Bekerja, semoga bermanfaaat!

Previous articlePelatihan Kerja untuk Karyawan, Apakah Penting Dilakukan?
Next articleMembangun Lingkungan Kerja yang Aman untuk Karyawan 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here